Pages

Rabu, 01 Juni 2011

Macam-macam Operator di Visual Basic

Bab 5.
Macam-macam Operator

OPERATOR di dalam bahasa pemrograman bisa diartikan sebagai simbol yang digunakan untuk melakukan suatu operasi terhadap nilai data. Simbol operator bisa berupa karakter ataupun kata khusus. Visual Basic 6 mengenal tiga jenis operator, yaitu :
1.       Operator Aritmatika digunakan untuk operasi matematis terhadap nilai data. Simbol-simbol yang digunakan :





Simbol Operasi Matematis Contoh
^
pemangkatan
5 ^ 2 hasilnya 25
*
perkalian
5 * 2 hasilnya 10
/
pembagian (hasil pecahan)
5 / 2 hasilnya 2,5
\
pembagian (hasil bulat)
5 \ 2 hasilnya 2
mod
sisa pembagian
5 Mod 2 hasilnya 1
+
penjumlahan
5 + 2 hasilnya 7
-
pengurangan
5 – 2 hasilnya 3
&
penggabungan string
5 & 2 hasilnya 52

2.       Operator Perbandingan digunakan untuk operasi yang membandingkan nilai data. Simbol-simbol yang digunakan :

Simbol Operasi Perbandingan Contoh
<  lebih kecil 5 < 2 hasilnya FALSE
>  lebih besar 5 > 2 hasilnya TRUE
<=  lebih kecil atau sama dengan 5 <= 2 hasilnya FALSE
>=  lebih besar atau sama dengan 5 >= 2 hasilnya TRUE
=  sama dengan 5 = 2 hasilnya FALSE
<>  tidak sama dengan 5 <> 2 hasilnya TRUE

3.       Operator Logika digunakan untuk operasi yang membandingkan suatu perbandingan. Simbolsimbol yang digunakan :

Simbol Operasi Logika Contoh
Or atau (5 < 2) Or (5 > 2) hasilnya TRUE
And dan (5 < 2) And (5 > 2) hasilnya FALSE
Not Tidak Not (5 < 2) hasilnya TRUE

Selengkapnya Silahkan Download Ebook... <<Download>>

2 komentar:

Anonim mengatakan...

terima kasih ^_^
itu sebenernya ada 3 apa 6 operator ya?

Unknown mengatakan...

3 klau g salah:)

Posting Komentar